img_head
BERITA

SOSIALISASI BUDAYA KERJA DAN PERUBAHAN POLA PIKIR

Jul04

Konten : berita kegiatan
Telah dibaca : 2.580 Kali


Banda Aceh, 03/07/2024 (Humas) - Pada hari Rabu tanggal 3 Juli 2024, bertempat di Ruang Sidang Pengadilan Tinggi Banda Aceh dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Budaya Kerja dan Perubahan Pola Pikir. Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Pengadilan Tinggi Banda Aceh Bapak Dr. H. Suharjono, S.H., M.Hum. sebagai pemateri pertama. Dalam materinya beliau menyampaikan bahwa budaya kerja harus dibentuk dari masing-masing orang. Selanjutnya pemateri kedua mengenai perubahan pola pikir disampaikan oleh Hakim Tinggi Bapak H. Makaroda Hafat, S.H., M.Hum. Beliau menjelaskan bahwa perubahan pola pikir harus juga dibekali dengan ilmu dan perlu dilakukan secara keseluruhan dari kalangan bawah sampai ke atas. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Hakim Tinggi, Pejabat Kepaniteraaan dan Pejabat Kesekretariatan serta seluruh Aparatur Pengadilan Tinggi Banda Aceh.

  • Galeri